1. Halaman Utama/
  2. Berita
Kembali
News Title
Image 0
Image 1
15 September 2025
Berita

Gaabor Luncurkan Produk Baru dan Raih Brand Choice Award For Home & Living 2025 Untuk Kategori Air Fryer

Gaabor, brand home appliances yang semakin dikenal luas di Indonesia, kembali menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan inovasi produk yang relevan dengan kebutuhan masyarakat modern. Baru-baru ini, Gaabor meluncurkan dua produk terbaru sekaligus, yaitu Gaabor Multifunction Electric Pot EC-30M01A dan Gaabor Dual Knob Air Fryer 4 Liter AF-40M01A. Peluncuran ini semakin istimewa karena Gaabor juga berhasil meraih penghargaan bergengsi Brand Choice Award for Home & Living 2025 untuk kategori Air Fryer pada 15 September 2025. Brand Choice Award merupakan penghargaan yang diberikan untuk brand atau merek yang telah menjadi pilihan bagi para konsumen. Bukan serta merta Gaabor berhasil mendapatkan penghargaan tersebut, ini berdasarkan atas hasil riset yang telah dilakukan oleh Infobrand dan Tras N Co dalam kurun waktu satu tahun terakhir selama 2025. Tidak hanya itu, penghargaan ini juga berhasil didapatkan oleh Gaabor setelah tim riset juga melihat dari performa penjualan produk-produk Gaabor di marketplace. Seperti yang telah diketahui produk Gaabor menjadi produk yang paling sering dicari oleh konsumen di platform belanja online. Sehingga bukan mustahil jika Gaabor mendapatkan penghargaan Brand Choice Award for Home & Living di tahun 2025. Untuk Brand Choice Award for Home & Living 2025, Gaabor mendapatkan untuk kategori Air Fryer. Dimana produk Air Fryer juga merupakan salah satu produk terlaris dari Gaabor saat ini. Seperti kemarin dimana Gaabor baru saja meluncurkan Dual Knob Air Fryer AF-40M01A, air fryer terbaru yang memiliki kapasitas 4 liter. Tentunya dengan kapasitas tersebut sangat cocok untuk konsumsi keluarga kecil. Dengan sistem pengoperasian yang mudah yaitu dengan 2 knob, knob untuk pengaturan suhu hingga 200 derajat celcius dan knob untuk pengaturan waktu memasak hingga 60 menit. “Peluncuran produk terbaru ini menjadi salah satu bukti nyata komitmen Gaabor untuk terus menghadirkan inovasi yang sesuai dengan gaya hidup generasi muda, terutama mereka yang membutuhkan peralatan masak yang praktis namun tetap berkualitas. Kami sangat berterima kasih atas dukungan konsumen yang telah membawa Gaabor meraih Brand Choice Award 2025,” ujar Mr. Toby, General Manager Gaabor pada wawancara yang berlangsung di acara JS Luwansa Hotel, Kuningan, Jakarta Selatan Tidak hanya mengutamakan kualitas, Gaabor juga memberikan jaminan kenyamanan bagi konsumen dengan menghadirkan garansi resmi 2 tahun untuk servis dan sparepart, serta layanan pelanggan yang responsif. Dengan begitu, setiap produk Gaabor bukan hanya memberikan solusi praktis di dapur, tetapi juga menghadirkan rasa aman dan kepuasan dalam jangka panjang.

Indonesia
Logo GABOOR
About
Product
E-Catalog
Store
After Sales
News
Contact

Gaabor After Sales Service Office

Jl. Pluit Indah Raya No. 21, RT/RW 001/007 Kelurahan Pluit, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara, 14450
0800-1777-888
www.gaabor.co.id

Pusat Layanan

  • FAQ
  • Kontak Kami
  • Customer Service

Tentang

  • Tentang Gaboor
  • Berita
Logo